Sosialisasi Pengenalan Teknologi Tepat Guna oleh Mahasiswa KKN-T 27 Universitas Trunojoyo Madura kepada Kelompok Tani Desa Plampaan


Foto: bersama kelompok tani dan perangkat desa plamaan
Foto: bersa kelompok tani dan perangkat desa plampaan

    

        Referensi  – Plampaan, Senin 17 Juli 2023, Mahasiswa KKN-T 27 Universitas Trunojoyo Madura mengadakan sosialisasi mengenai Teknologi Tepat Guna (TTG) yang berlangsung di Balai Desa Plampaan, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang.  

    Sosialisasi tersebut dihadiri oleh masyarakat yang tergabung dalam Kelompok Tani Desa Plampaan. Adapun tujuan dari sosialisasi ini yaitu untuk memperkenalkan teknologi tepat guna yang dibuat oleh Mahasiswa KKN-T 27 Universitas Trunojoyo Madura dan membantu para petani dalam menangani berbagai masalah yang ditemui pada saat melakukan profesinya sebagai petani.

    Teknologi Tepat Guna yang dibuat oleh Mahasiswa KKN-T yaitu berupa Alat Penabur Pupuk Tanaman Praktis. Alat tersebut nantinya bisa digunakan para petani untuk mempercepat pekerjaan petani sehingga meringankan pekerjaan petani khususnya dalam proses pemupukan tanaman tembakau. Alat ini juga memanfaatkan bahan sederhana dengan tidak perlu biaya mahal yang dapat membantu petani usia lanjut agar tidak hanya memakai tangan kosong.

    “Kami melihat sebagian besar warga Desa Plampaan bermata pencaharian sebagai petani, maka dari itu kami berinisiatif untuk membuat alat penabur pupuk tanaman praktis, serta mengadakan sosialisasi untuk memperkenalkan alat tersebut dan juga untuk mengetahui permasalahan yang dihadapi para petani,” ujar Fikri, salah satu Mahasiswa KKN-T 27 Universitas Trunojoyo Madura.

Bahan dan alat yang diperlukan untuk membuat TTG tersebut tergolong cukup mudah didapat, antara lain Pipa 2 Inch panjang 1 m, Pipa 1 Inch panjang 22 Cm, Pipa 3/4 Inch panjang 27 Cm, Pipa 1 Inch panjang 5Cm, Tutup Pipa 1 Inch, Pipa sambungan 2 Inch dan 1 Inch, Lem Pipa, Lem G, Pegas Skep Karburator Sepeda motor, Gergaji Besi.Paku, Kayu dengan Diameter 2 Cm.

Foto: TTG Alat Penabur Pupuk Tanaman Praktis

Kegiatan ini disambut baik oleh warga desa yang tergabung dalam kelompok tani, beberapa anggota kelompok tani berantusias mengajukan berbagai macam pertanyaan mengenai permasalahan yang dihadapi.

“Kami merasa sangat senang dengan adanya kegiatan yang dilakukan oleh adik-adik KKN ini, kami berharap adik-adik KKN bisa membantu para petani untuk mencarikan solusi terhadap kendala-kendala yang dihadapi oleh para petani di Desa Plampaan ini,” ujar Jami’, salah satu petani Desa Plampaan.

         Harapan dengan adanya kegiatan sosialisasi ini, yaitu dapat membantu para petani dalam menangani berbagai masalah yang dihadapi serta dapat memberikan sedikit wawasan tentang pembuatan teknologi tepat guna agar dapat mempermudah proses bertani di desa plampaan.**

          @kkn_27_plampaan 


Penulis: Alifnur F.P.

Comments

Popular posts from this blog

Mahasiswa KKN-T 27 Universitas Trunojoyo Madura Mengadakan Sosialisasi dan Pembuatan Pupuk Organik Cair (POC) Menggunakan Limbah Cair Produksi Tahu di Desa Plampaan

DESA PLAMPA'AN